Beranda Jadwal Pengangkatan CASN dan PPPK 2024 Dipercepat, Paling Lambat Juni dan Oktober 2025

Jadwal Pengangkatan CASN dan PPPK 2024 Dipercepat, Paling Lambat Juni dan Oktober 2025

Oleh, Redaksi
1 bulan yang lalu - waktu baca 2 menit
Ilustrasi CPNS dan PPPK 2024/mepan

SuaraGarut.id - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) siap melaksanakan pengangkatan CASN dan PPPK sesuai instruksi terbaru dari pemerintah pusat.

Kementerian PAN RB mengumumkan bahwa pengangkatan CASN hasil seleksi 2024 harus dilakukan paling lambat pada Juni 2025, sementara pengangkatan PPPK akan dilaksanakan pada Oktober 2025.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Barat, Sumasna, menegaskan bahwa pihaknya siap mengikuti agenda yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat.

"Kami mendukung penuh agenda dari Pusat, insyaallah siap," ujar Sumasna.

Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh Menteri PAN RB, Rini Widiantini, dalam sebuah acara yang disiarkan melalui akun YouTube Kementerian PAN RB pada Senin, 17 Maret 2025.

"Saya meminta kepada kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah untuk segera mempersiapkan segala hal yang diperlukan terkait pengangkatan CASN dan PPPK, karena pemerintah pusat telah menampung aspirasi percepatan penataan honorer ini sesuai harapan berbagai pihak," tutur Rini.

Rini menjelaskan bahwa keputusan untuk mempercepat pengangkatan CASN dan PPPK ini dipengaruhi oleh dinamika yang berkembang dalam dua minggu terakhir, serta dorongan dari berbagai pihak, termasuk para calon ASN dan PPPK.

"Selama periode ini, Kementerian PAN RB, BKN, serta pihak terkait lainnya, termasuk Komisi 2 DPR RI, telah melakukan perhitungan dan simulasi mengenai kemungkinan-kemungkinan terkait waktu pengangkatan, hingga akhirnya mencapai kesimpulan untuk mempercepat jadwal tersebut," jelas Rini.

 

Sebelumnya, pengangkatan CASN dan PPPK hasil seleksi 2024 direncanakan akan dilaksanakan pada Oktober 2025 hingga Maret 2026, karena banyaknya permintaan penundaan dari pemerintah daerah dan kementerian lembaga terkait kesiapan masing-masing.

Sumber SG

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.