Beranda Pegawai SPBU Pertamina Diduga Lakukan Pungli, Tiap Isi BBM Dikenai Biaya Admin

Pegawai SPBU Pertamina Diduga Lakukan Pungli, Tiap Isi BBM Dikenai Biaya Admin

Oleh, Redaksi
2 bulan yang lalu - waktu baca 1 menit
Tangkap layar oknum pegawai SPBU Pertamina lakukan pungli (Foto: X/@heraloebbs)

SUARAGARUT.id - Pegawai SPBU Pertamina di Denpasar, Bali diduga melakukan pungli kepada pengendara mobil yang mengisi BBM dengan mengenakan tarif admin.

Oknum pegawai SPBU Pertamina ini disebut meminta tarif admin dengan cara memotong Rp5 ribu dari total pengisian Rp100 ribu. Sehingga yang diisikan ke tangki kendaraan hanya Rp95 ribu.

Dalam rekaman video yang beredar di media sosial, korban nampak tidak terima pengisiannya dipangkas Rp5 ribu karena tidak ada peraturan jelas terkait hal tersebut.

"Ada peraturan tertulis?, kasih lihat saya, kalau saya dikasih liat saya bayar Rp5 ribu. Itu saya beli Pertamax bukan Pertalite," ungkapnya, dikutip SuaraGarut.id dari akun Instagram undercover.id pada 13 Agustus 2024.

Namun pelaku mengklaim bahwa setiap SPBU menerapkan tarif admin walaupun tidak ada aturan tertulis.

Tidak hanya memberikan informasi yang dianggap salah, pelaku juga mengupat kepada korban dengan mengatakan 'beli Rp100 ribu berisik'.

Sejauh ini belum ada keterangan secara resmi dari pihak SPBU Pertamina terkait persoalan yang viral di media sosial tersebut.***

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.