Beranda Pelapor Wanda Hara Dianggap Intoleransi, Jejak Digital Jadi Bukti

Pelapor Wanda Hara Dianggap Intoleransi, Jejak Digital Jadi Bukti

Oleh, Redaksi
4 bulan yang lalu - waktu baca 1 menit
Mohammad Rizki Abdullah saat memberikan keterangan usai membuat laporan (Foto: Instagram/@advokat_mohammad)

SUARAGARUT.id - Mohammad Rizki Abdullah kini jadi sorotan warganet, namun bukan karena ia melaporkan Wanda Hara atas tuduhan penistaan agama melainkan dianggap intoleransi.

Bagi Mohammad Rizki Abdullah perbuatan Wanda Hara ketika mengikuti kajian Ustadz Hanan Attaki dengan menggunakan jilbab dan cadar mesti diselesaikan secara hukum.

Meski Wanda Hara telah mengakui kesalahannya dan meminta maaf secara terbuka, Mohammad Rizki Abdullah menganggap mesti ada efek jera agar jadi pembelajaran bagi orang lain.

Tapi situasi Mohammad Rizki Abdullah saat ini bagai pisau bermata dua, sebab jejak digital ia ketika memberikan komentar di unggahan Permadi Arya atau lebih dikenal Abu Janda tersebar.

Dalam unggahan itu, Abu Janda membagikan foto launcing jersey Timnas Indonesia yang dibintangi oleh Yakob Sayuri dan Yance Sayuri dengan memakai kalung salib.

"Jersey nya jadi terlihat jelek, gara2 ada kalungnya," tulis Rizki.

Sontak jejak digital Rizki dalam memberi komentar membuatnya malah balik dikritik.

"Sesama penista agamanya u juga pak," tulis @dedooongg

"Saya respect dengan ketegasan anda melaporkan WH sebagai penista agama. Saya dukung 100 persen atas pelaporan anda terhadap WH. Tapi di sisi lain anda sebagai pengacara perlua intropeksi diri anda," tulis @chandra_aritonang

"Koar koar bahas penista agama tapi dirinya juga penista agama," tulis @lala_nda12.***

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.