Kepadatan Lalu Lintas Bandung-Garut Meningkat, Polisi Terapkan Sistem Satu Arah untuk Kelancaran Arus
SuaraGarut.id - Arus kendaraan di jalur utama Bandung-Garut terpantau padat pada Jumat petang, saat masa libur Idul Fitri 1446 H. Kepadatan terlihat mulai dari arah objek wisata di Kabupaten Garut menuju Bandung, Jawa Barat.
Laju kendaraan mulai terhambat di persimpangan Sigobing, yang merupakan jalur utama Bandung-Garut dan titik pertemuan dari berbagai arah wisata, termasuk Cipanas, Situ Bagendit, serta Garut Kota yang mengarah ke Bandung. Hal ini menyebabkan pihak kepolisian beberapa kali memberlakukan sistem satu arah untuk mengurai kepadatan.
Petugas polisi yang siaga di jalur tersebut terus berupaya agar kendaraan dari jalur wisata dapat bergerak lancar menuju jalur utama menuju Bandung. Mereka juga sesekali menerapkan sistem satu arah dari Sigobing menuju Leles untuk mengatasi antrean panjang kendaraan.
Kepala Unit Penegakan Hukum Satuan Lalu Lintas Polres Garut, Ipda Marlina, mengatakan bahwa pihaknya telah lima kali memberlakukan sistem buka tutup atau satu arah untuk memastikan kelancaran arus di jalur Garut Kota menuju Leles.
"Sudah melaksanakan sebanyak lima kali one way di jalur ini, sejak pagi tadi," kata Marlina.
Marlina juga menjelaskan bahwa cuaca di wilayah Garut sempat diguyur hujan, yang membuat jajaran kepolisian meningkatkan kewaspadaan dan mengimbau pengendara untuk berhati-hati, terutama dengan kondisi jalan yang licin. Meski demikian, pihaknya tetap berusaha agar arus lalu lintas dapat berjalan lancar, terutama dari arah Garut menuju Bandung, yang lebih dominan.
"Kami tetap berupaya agar kendaraan bisa terus melaju dengan CB (cara bertindak) one way," jelasnya.
Ia juga mengimbau pengguna jalan agar lebih berhati-hati, terutama saat kondisi hujan. "Kami mengimbau masyarakat untuk berhati-hati, utamakan keselamatan bukan kecepatan," katanya.
Selain kepadatan di jalur utama Bandung-Garut, arus kendaraan juga mengalami kemacetan di jalur nasional lintas Limbangan-Malangbong dari arah Tasikmalaya menuju Bandung.
Kepadatan juga terlihat di jalur alternatif Garut-Singaparna, terutama di wilayah Cilawu, di mana antrean kendaraan terhambat oleh lampu merah di perempatan jalan kawasan Sukadana, Garut Kota.
Sumber Antara Jabar
0 Komentar
Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.