LKC Dompet Dhuafa Bakal Fokuskan Program BUN dan Pos Gizi di 2 Wilayah Garut
SUARAGARUT.id - Kepala Wilayah LKC Dompet Dhuafa Jawa Barat, Filly Muharani, mengungkapkan bahwa program Bidan Untuk Negeri (BUN) dan Pos Gizi akan diterapkan di dua wilayah Kabupaten Garut.
Filly Muharani menuturkanProgram BUN akan dilaksanakan di wilayah Puskesmas Limbangan. Sementara Pos Gizi akan difokuskan di wilayah Puskesmas Pasundan.
Lebih lanjut Filly Muharani menjelaskan Program BUN akan berjalan selama dua tahun dengan penugasan bidan di Desa Pangeureunan, sedangkan Pos Gizi akan berlangsung hingga akhir tahun ini.
Ia menambahkan, program BUN dan Pos Gizi bertujuan untuk mengurangi angka kematian ibu dan bayi (AKI/AKB) serta mengeliminasi stunting melalui kolaborasi dengan berbagai pihak.
"Fokus program Bidan Untuk Negeri adalah pada kesehatan ibu dan anak, pendampingan Posyandu, serta pengelolaan dan skrining penyakit tidak menular," kata Filly, dikutip dari Humas Pemkab Garut, pada Selasa (10/9/2024).
"Sementara Pos Gizi berfokus pada pembinaan balita usia 6 hingga 59 bulan dengan masalah gizi," sambungnya.
Filly mengungkapkan jika Program BUN sendiri akan dimulai pada hari ini, dan bidan dalam program ini akan bertempat tinggal di Desa Pangeureunan selama 2 tahun ke depan, sementara Pos Gizi sudah berjalan sejak beberapa tahun yang lalu di Kecamatan Garut Kota.
Harapannya dengan adanya dua program ini dapat menciptakan pola-pola baru dalam pemberdayaan kesehatan masyarakat dan memperkuat kolaborasi antar-stakeholder. ***
0 Komentar
Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.