Beranda Tyronne del Pino Buktikan Kualitasnya, Cetak Brace di Laga Persib vs Dewa United

Tyronne del Pino Buktikan Kualitasnya, Cetak Brace di Laga Persib vs Dewa United

Oleh, Redaksi
4 bulan yang lalu - waktu baca 1 menit
Gelandang Persib, Tyronne Del Pino dibayangi pemain Dewa United

SUARAGARUT.id - Gelandang serang milik Persib Bandung, Tyronne del Pino membuktikan kualitasnya sebagai pemain yang dibutuhkan Pangerang Biru saat menghadapi Dewa United.

Diketahui pada pertandingan tersebut, Tyronne del Pino berhasil mencetak dua gol (brace) yang membuat Persib Bandung sempat berpeluang meraih kemenangan atas Dewa United di pekan kedua Liga 1 2024/2025.

Namun sayangnya Persib Bandung harus rela berbagi poin dengan Dewa United usai dua gol Tyronne del Pino dapat dibalas Septian Bagaskara dan Egy Maulana Vikri.

Tyronne del Pino sendiri tampil sejak menit pertama, sekaligus menjalani debutnya kembali bersama Persib Bandung di Liga 1.

Berbeda dari musim lalu, di mana Tyronne del Pino hanya bertahan beberapa menit di lapangan karena mengalami cedera parah.

Bahkan setelah mengalami cedera, Tyronne del Pino harus absen selama setengah musim dan membuatnya tersisih di skuad Persib hingga dipinjamkan ke Ratchaburi FC pada pertengahan musim.

Tapi kini ia berhasil membayar kepercayaan kembali yang diberikan Bojan Hodak lewat penampilan apiknya di pertandingan kontra Dewa United dengan torehan dua gol meski dirinya ditarik keluar pada babak kedua.***

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.