Pj. Bupati Garut Tinjau Persiapan Panen Raya Jagung di Limbangan, Dinas Pertanian Targetkan Produksi Capai 513 Ribu Ton
SuaraGarut.id - Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, meninjau persiapan panen raya jagung di Desa Pengeureunan, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Garut, Rabu (5/2/2025).
Kunjungan ini menjadi bagian dari komitmen Pemkab Garut dalam mendukung sektor pertanian sebagai salah satu pilar utama ekonomi daerah.
Pj. Bupati Garut mengapresiasi kinerja Dinas Pertanian yang dinilainya memiliki peran penting dalam memenuhi kebutuhan pangan masyarakat Garut. Ia menyoroti luasnya lahan pertanian jagung di Kecamatan Limbangan yang mencapai 4.000 hektare.
"Bapak/ibu bisa saksikan dibelakang saya hamparan pohon jagung di Kecamatan Limbangan terdapat 4 ribu hektar, tanaman jagung ini tentu bisa memenuhi kebutuhan pangan di Kabupaten Garut bahkan Jawa Barat," ujar Barnas.
Selain memastikan kesiapan panen, Dinas Pertanian juga berupaya meningkatkan efisiensi distribusi hasil pertanian dengan membangun jalur transportasi darat. Infrastruktur ini diharapkan dapat mempercepat distribusi hasil panen serta meningkatkan kesejahteraan petani.
"Inilah bukti nyata bahwa Dinas Pertanian hadir dengan berbagai upaya untuk mendukung ketahanan pangan di Garut. Kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk ketahanan pangan, sangat penting dalam mewujudkan hal tersebut," tambah Barnas.***
0 Komentar
Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.