Beranda 5 Tempat Wisata Ramah Kantong di Kota Bandung yang Jadi Primadona Kawula Muda

5 Tempat Wisata Ramah Kantong di Kota Bandung yang Jadi Primadona Kawula Muda

Oleh, Redaksi
5 bulan yang lalu - waktu baca 2 menit
5 Tempat Wisata Ramah Kantong di Kota Bandung yang Jadi Primadona Kawula Muda (Foto: Jabarprov)

SUARAGARUT.id - Bandung memiliki banyak tempat wisata menarik. Namun tak sedikit yang memerlukan budget tinggi.

Tapi bagi anda yang ingin menikmati liburan di Bandung tidak usah risau. SuaraGarut.id akan memberi rekomendasi tempat wisata ramah kantong di kota berjuluk Paris Van Java ini.

Dilansir dari Jabarprov.go.id, berikut lima tempat wisata ramah kantong di Kota Bandung yang jadi primadona kawula muda.

1. Kiara Artha Park

Kiara Artha Park menawarkan berbagai fasilitas menarik bagi anda yang hendak menghabiskan sisa libur akhir pekan, khususnya di ruang terbuka hijau.

Pengunjung dapat menikmati keindahan alam, berjalan-jalan di taman yang hijau, serta berbagai aktivitas seru seperti bersepeda, bermain air, nongkrong di coffee shop maupun tempat makan bersama pasangan atau teman.

Terletak di Jalan Banten Kota Bandung, anda hanya perlu merogoh kocek Rp 10.000 saat weekday dan Rp 15.000 di weekend untuk tiket masuk Kiara Artha Park.

2. Babakan Siliwangi

Terletak di Jalan Tamansari Nomor 73 Kota Bandung (dekta ITB), Babakan Siliwangi menawarkan suasana hutan kota.

Di mana terdapat Jembatan sepanjang kurang lebih dua kilometer yang bisa anda jajaki, sembari olahraga berjalan kaki. Anda juga bisa melepaskan kepenatan dengan menyusuri hutan kota.

Selain itu, di kawasan Babakan Siliwangi juga terdapat tempat seni pertunjukan dan kedai kopi untuk anda nikmati dengan bersantai sejenak.

3. Teras Cikapundung

Teras Cikapundung terletak di samping jembatan Jalan Siliwangi. Anda hanya membayar Rp 10.000 saja untuk tiket masuk.

Meski harga masuknya murah Teras Cikapundung menawarkan banyak daya tarik, seperti jembatan merah, pemandangan sungai, wahana rafting, terapi ikan, hingga pertunjukan air mancur yang biasa diadakan di akhir pekan. 

4. Bandros

Bandung Tour on Bus atau lebih dikenal sebagai Bandros adalah bus wisata. Di mana anda akan dianjak mengelilingi tempat-tempat wisata di Kota Bandung.

Dengan memakan waktu 40 menit wisatawan bisa keliling kota Bandung mulai dari Braga, Dago, Gedung Sate dan kembali ke Alun-alun Asia Afrika.

Tarif yang ditawarkan juga sangat murah. Anda hanya perlu merogoh kocek Rp 20.000 dan bisa keliling kota Bandung.

5. Braga

Braga merupakan nama jalan yang menyajikan tempat-tempat wisata menarik di Kota Bandung. Mulai dari wisata kuliner di restoran, kafe, aktivitas seni, fotografi, dan berbagai aktivitas lain bisa dilakukan di kawasan bersejarah ini.

Bangi anda yang akan berwisata ke Kota Bandung, wajib mengunjugi kawasan ini.***

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.