Beranda Pilu Perjalanan Persib Bandung di Piala Presiden 2024

Pilu Perjalanan Persib Bandung di Piala Presiden 2024

Oleh, Redaksi
4 bulan yang lalu - waktu baca 1 menit
Rachmat Irianto ketika menghadapi 3 pemain Persis Solo (Foto: Persib)

SUARGARUT.id - Persib Bandung dipastikan tersingkir di turnamen pramusim, Piala Presiden 2024 usai dikalahkan Persis Solo dengan skor 0-1 pada Kamis 25 Juli 2024.

Namun tak hanya tersingkir di Piala Presiden 2024, Persib Bandung juga kehilangan beberapa pemain, seperti Febri Hariyadi, Beckham Putra, dan Marc Klok yang alami cedera.

Febri Hariyadi dan Beckham Putra saat menghadapi Persis Solo. Sementara Marc Klok ketika Persib Bandung melawan Borneo FC di pertandingan sebelumnya.

Tentu ini menjadi kabar buruk bagi Persib Bandung sebab Piala Presiden 2024 yang notabenya dijadikan ajang persiapan tim jelang menghadapi Liga 1 dan ACL 2, malah harus kehilangan beberapa pemainnya.

Terlepas dari kabar cederanya beberapa pemain, Persib Bandung sebenarany memiliki kesempatan untuk bisa melaju ke semi final Piala Presiden 2024 jika saja mampu menahan imbang Persis Solo.

Meski begitu, assisten pelatih Persib Bandung, Igor Tolic mengatakan bahwa hasil Piala Presiden 2024 menjadi bahan evaluasi bagi tim jelang menghadapi kompetisi sesungguhnya.

"Dari hasil Piala Presiden ini kita banyak mendapatkan masukan dan bahan evaluasi. Ini penting karena kami sedang dalam perjalanan untuk mempertahankan gelar (Liga 1) dan juga berkompetisi di Asia," kata Igor, dikutip SuaraGarut.id dari laman Persib pada 26 Juli 2024.***

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.