Beranda Sekda Nurdin Yana Apresiasi Dibentuknya ASITA Garut, Bisa Bantu Pertumbuhan Pariwisata

Sekda Nurdin Yana Apresiasi Dibentuknya ASITA Garut, Bisa Bantu Pertumbuhan Pariwisata

Oleh, Redaksi
3 bulan yang lalu - waktu baca 2 menit
Pelantikan DPC ASITA Kabupaten Garut

SuaraGarut.id - Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut Nurdin Yana mengapresiasi dengan dibentuknya DPC Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies ASITA atau Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia cabang Kabupaten Garut.

Nurdin Yana berharap dengan dibentuknya ASITA Kabupaten Garut ikut membangun pariwisata Kabupaten Garut agar terus tumbuh dan berkembang.

“Saya mengajak kepada ASITA dan semua stakeholder pariwisata perkuat sinergi dan kolaborasi membangun sektor pariwisata Kabupaten Garut, sesuai potensi dan karakteristik daerah, agar pariwisata semakin maju berkembang dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat,” katanya usai menghadiri pelantikan ASITA di halaman Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Garut, Rabu 31 Juli 2024.

Nurdin menjelaskan, Kabupaten Garut sangat kaya akan potensi pariwisata, dengan kondisi alamnya dan letaknya yang strategis. Sehingga sangat potensial untuk pengembangan pariwisata baik regional, nasional dan internasional.

"Potensi pariwisata di Kabupaten Garut harus dipromosikan secara massif oleh semua pemangku kepentingan,” ucapnya.

Ketua DPD ASITA Jawa Barat Budijanto Ardiansjah pengurus DPC ASITA Kabupaten Garut yang baru saja dilantik harus dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab serta dedikasi, dan memberikan manfaat untuk anggotanya. 

Jadilah organisasi yang dapat menjadi lokomotif kemajuan pariwisata Kabupaten Garut.

"Bagaimana kita membangun pariwisata di daerah masing-masing, Garut kan punya sejuta pesona alamnya juga bagus," katanya.

Ketua DPC ASITA Garut Stevano Ariston mengaku bahwa dirinya akan terus berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Garut.

Pihaknya akan berkontribusi dan bersinergi dengan Pemkab Garut dan stakeholder terkait untuk memajukan pariwisata di Kabupaten Garut. Karena potensinya begitu besar.

"Insyaallah kita akan sama-sama dengan insan pariwisata Kabupaten Garut bangkit dan jaya kembali," ucapnya.***

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.